Kamis, 15 Januari 2015

Kenapa Lalapan Penting pada Makanan Bakaran ?

Setiap kali kita membeli ayam bakar, ikan bakar, sate kambing dan makanan serba bakaran kenapa anda selalu disertai dengan lalapan? Nah mungkin diantara anda ada yang belum mengerti mengapa selalu disertai lalapan setiap membeli makanan bakaran, malah kadang ada yang tidak dimakan atau hanya dibuang begitu saja.

Mungkin lezatnya makanan bakaran membuat kita lupa betapa pentingnya lalapan sehingga kadang hanya dibuang begitu saja. Namun sebelumnya apakah lalapan itu? Lalapan yaitu berbagai jenis sayuran mentah yang disajikan untuk menemani makanan yang dibakar yang biasanya terdiri dari kubis, mentimun, bawang merah, kemangi dan tomat. Kita tahu betapa banyak efek buruknya dibanding manfaat baiknya makanan yang dibakar, salah satunya yang paling berbahaya yaitu adalah dapat memicu terjadinya berbagai macam kanker. Hal tersebut dikarenakan makanan yang dibakar adalah makanan yang dipanggang diatas bara api yang menghasilkan asap yang menempel pada makanan padahal kita ketahui asap yang menempel tersebut adalah hasil pembakaran yang tidak sempurna. 

Perlu dipahami juga bahwa makanan yang dibakar menjadi sumber karsinogen atau penyebab kanker. Bagian hitam dari bakaran membuat sel-sel sehat dimungkinkan mengalami mutasi dan berbubah menjadi bibit kanker atau tumor. Sisi hitam pada makanan bakar dan arang yang dipakai merupakan zat karbon. Ini tidak baik bagi kesehatan.

Nah kembali pada kenapa pada makanan yang dibakar kenapa selalu disertai dengan lalapan ? seberapa pentingkah lalapan ini? Jawabannya adalah sangat penting. Kenapa? Karena lalapan yang terdiri dari bermacam-macam jenis sayuran memiliki fungsi masing-masing yang bermanfaat.


Kubis
Kubis diketahui memiliki kandungan flavonoid yang cukup tinggi yaitu berfungsi sebagai antioksi dan atau sebagai penangkal radikal bebas sehingga dapat meminimalisir radikal-radikal bebas yang masuk ke dalam tubuh.









Mentimun
Mentimun merupakan sayur yang memiliki kadar air yang sangat tinggi, nah fungsi mentimun berkaitan dengan makanan bakaran yaitu selain sebagai antioksidan mentimun juga dapat sebagai antihipertensi yaitu dapat menurunkan tekanan darah.

Pentingnya menyandingkan mentimun saat mengonsumsi makanan bakar yaitu menetralisasi zat karsinogen yang masuk ke tubuh. Mentimun memiliki kandungan nutrisi yang dapat mencegah keburukan radikal bebas. Sehingga, mentimun sangat baik sebagai pencegah kanker.

Di samping itu, timun sangat baik dalam menetralkan tekanan darah dan mengurangi kolesterol. Bagi penggemar sate kambing mungkin cukup was-was dengan kedua hal tersebut. Namun dengan menyertai konsumsi sate bersama mentimun dalam jumlah cukup bisa mengatasinya.


Daun Kemangi
Daun kemangi memiliki fungsi sebagai antibakteri, fungsi daun kemangi berkaitan dengan makanan bakaran yaitu sebagai penghilang bau mulut karena daya antibakteri pada daun kemangi dapat mengurangi bau mulut yang diakibatkan oleh bakteri yang bersarang di mulut.








Bawang Merah
Bawang merah mungkin hanya ditemukan saat kita membeli sate kambing dan sate ayam, fungsi bawang merah ini adalah sebagai penangkal racaun dan sebagai antihipertensi, karena konsumsi sate kambing dapat menyebabkan tensi darah menjadi naik sehingga diberi lalapan bawang merah untuk mengurangi efek samping tersebut.





Tidak ada komentar: