Rabu, 31 Maret 2010

Perbedaan Mentega, Margarine, dan Butter

Kita semua pasti sudah mengenal yang namanya mentega, margarine, dan butter. Hampir setiap hari kita menggunakannya sebagai campuran untuk makanan kita sehari-hari. Secara fisik emang ketiga benda di atas tidak terlihat ada perbedaan, namun kalo kita telusur asal muasalnya masing-masing, baru kita tahu bagaimana membedakannya. Lalu apa bedanya?

MENTEGA
Mentega berasal dari lemak hewan. Mentega yang terbuat dari lemak hewan biasanya mengandung lebih banyak lemak jenuh/saturated fats(66%) dibanding lemak tak jenuh/unsaturated fats-nya (34%). Lemak jenuh ini biasanya berhubungan dengan tingginya kadar kolesterol dalam tubuh. Mentega biasanya mengandung vitamin A, D, protein dan karbohidrat.

MARGARINE


Margarin berasal lemak tumbuh tumbuhan. Margarin sendiri yang terbuat dari minyak tumbuh-tumbuhan dimana di vegetables oil terkandung jumlah monounsaturated dan polyunsaturated fats yang lebih banyak dibandingkan saturated fats-nya (13-15 % saturated dan 85-87 % unsaturated fats). Lemak jenuh/saturated fats dalam daging-dagingan dan fatty dairy products diindikasikan akan menaikkan "bad" kolesterol (LDL cholesterol) dan menurunkan "good" colesterol (HDL cholesterol). Nah polyunsaturated fats yang "umumnya" ditemukan di vegetable oil seperti di minyak jagung ato soy oil itu LDLs nya rendah tapi HDLs nya juga rendah. Karenanya biasanya yang dianjurkan, kita mencari jenis minyak-minyakan yang dapat merendahkan LDL dan menaikkan HDL. Margarin biasanya diperkaya dengan vitamin A dan beberapa vegetables oil adalah sumber vitamin E.

Margarine dibuat dari minyak tumbuh-tumbuhan yang di hydrogenasi (atom hidrogen ditambahkan ke minyak). Dalam proses tersebut biasanya juga akan terjadi perubahan struktur beberapa polyunsaturated fatty acids (asam lemak tak jenuh) menjadi "trans fatty acids". Menurut para peneliti, "trans fetty acids" ini aksinya mirip sekali dengan lemak jenuh/saturated fats. Karenanya dikatakan mungkin trans fetty acids ini memiliki kemungkinkan terhadap kontribusi di kejadian tekanan darah tinggi dan heart disease. Para peneliti biasanya memberikan tips agar memilik produk margarin yang lebih lembut dan konsistensinya mirip sekali dengan liquid. Dengan memilih produk margarin seperti ini diharapkan kandungan trans fetty acids-nya dapat diminimalisir.

BUTTER


Butter berasal dari cream (susu). Biasanya kandungannya hanya cream dan salt (untuk salted butter). Karena bahan dasarnya cream, maka bila disimpan lama di suhu ruang akan lumer.  

Semua jenis fat baik dari margarin, mentega maupun minyak tumbuhan biasanya oleh ahli nutrisi tetap didefinisikan sebagai produk berkalori tinggi. Karenanya dianjurkan untuk seminimal mungkin dikonsumsi. Baik mentega, margarin dan minyak 100% energinya berasal dari fat (1 sdm -14 gr biasanya mengandung 11 gr lemak (1 gr fat menghasilkan ca. 9 kalori)). Beberapa produsen margarin dan butter juga ada yang memodifikasi sedemikian rupa sehingga tercipta produk yang agak 'rendah kalori'. 

sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3727999 
READ MORE - Perbedaan Mentega, Margarine, dan Butter

Selasa, 30 Maret 2010

Buang Air Besar Tidak Normal Bisa Pertanda Kanker Usus Besar




Kebanyakan orang tidak menyadari gejala-gejala awal kanker kolorektal (kanker usus besar). Padahal tanda-tanda itu bisa dilihat dari kebiasaan buang air besar yang tidak normal.

Diare atau sembelit biasanya hanya dianggap sebagai efek dari salah makan yang bila diobati dengan obat pencahar akan segera sembuh. Begitu juga feses atau kotoran yang berdarah sering diduga hanya ambein saja.

Kanker usus besar atau kolorektal adalah kanker yang tumbuh pada usus besar atau rektum. Kanker kolorektal merupakan jenis penyakit ganas yang paling dipengaruhi oleh lingkungan dan gaya hidup yang tidak sehat.

Dr dr Andhika Rachman, SpPD menjelaskan gejala-gejala kanker kolorektal pada stadium dini sering diabaikan. Sehingga bila si pasien sudah merasa sakit dan dibawa ke rumah sakit, kanker kolorektal sudah mencapai stadium lanjut yang sulit untuk disembuhkan.

"Kebanyakan orang tidak menyadari gejala-gejala awal kanker kolorektal," kata Dr dr Andhika Rachman, SpPD, dokter ahli kanker dalam acara seminar Penatalaksanaan Kanker Kolorektal di Indonesia, di RS Kanker Dharmais, Jakarta, Senin (29/3/2010).

Kanker kolorektal berawal dari pertumbuhan sel yang tidak ganas atau disebut adenoma, yang pada awalnya membentuk polip.

Polip dapat diangkat dengan mudah namun seringkali adenoma tidak menampakkan gejala apapun sehingga tidak terdeteksi dalam waktu yang relatif lama, dan pada kondisi tertentu berpotensi menjadi kanker yang dapat terjadi pada semua bagian dari usus besar.

Gejala-gejala kanker besar yang sering dianggap biasa antara lain:
  1. Perubahan kebiasaan buang air besar meliputi frekuensi dan konsistensi buang air besar (diare atau sembelit) tanpa sebab yang jelas
  2. Pendarahan pada usus besar, ditandai dengan ditemukannya darah pada feses saat buang air besar
  3. Penurunan berat badan tanpa sebab yang jelas
  4. Rasa sakit di perut atau bagian belakang
  5. Perut masih terasa penuh meskipun sudah buang air besar
  6. Anemia dan tampak pucat
  7. Kadang-kadang kanker dapat menjadi penghalang dalam usus besar yang tampak pada beberapa gejala seperti kesakitan, sembelit, sulit buang air besar dan rasa kembung di perut.

"Sebaiknya Anda melihat keadaan feses setiap kali buang air besar, karena hal ini dapat mendeteksi dini adanya gejala kanker kolorektal," kata dokter yang berpraktik di RS Cipto Mangunkusumo ini.

Menurutnya, kanker kolorektal masih besar kemungkinan sembuh bila masih berada di stadium awal. Stadium I kemungkinan sembuh 85-95 persen, stadium II 60-80 persen, stadium III 30-60 persen, dan hanya 5 persen saja kemungkinan sembuh untuk penderita stadium IV.

Pilihan pengobatan yang biasa dilakukan tergantung pada stadium, posisi dan ukuran tumor serta penyebarannya, yaitu:

1. Pembedahan atau operasi
Tindakan ini paling umum dilakukan untuk jenis kanker yang terlokalisir dan dapat diobati. Biasanya dilakukan pada pasien stadium awal.

2. Radioterapi atau radiasi
Tergantung pada letak dan ukuran tumor, radioterapi hanya digunakan untuk tumor pada rektum, sehingga mempermudah pengambilannya saat operasi. Radioterapi juga bisa diberikan setelah pembedahan untuk membersihkan sel kanker yang mungkin masih tersisa.

3. Kemoterapi
Salah satu pilihan kemoterapi yang banyak digunakan adalah Capecitabine, kemoterapi berbentuk tablet yang pertama di dunia. Capecitabine adalah tablet yang bekerja menyerang sel kanker saja tanpa menimbulkan ketidaknyamanan dan bahaya seperti pada kemoterapi infus konvensional.

4. Terapi Fokus Sasaran (Targeted Therapy)
Salah satu jenis terapi fokus sasaran adalah antibodi monoklomal. antibodi monoklomal dapat bekerja dengan merangsang sistem kekebalan tubuh alamiah untuk secara khusus menyerang sel kanker. Terapi ini dapat digunakan secara tunggal atau kombinasi dengan kemoterapi. Salah satu terapi antibodi monoklomal adalah Bevacizumab, yang bekerja dengan cara menghambat pasokan darah ke tumor sehingga menghambat pertumbuhan tumor, memperkecil ukuran tumor dan mematikannya.

Namun, sebelum usus besar terserang kanker, sebaiknya dilakukan pencegahan sedini mungkin. Pencegahan yang dilakukan antara lain:

  1. Dengan pola makan yang baik, yaitu mengonsumsi makanan tingi serat dan tinggi protein, mengurangi konsumsi daging merah dan lemak jenuh yang berasal dari hewani, makanan berpengawet, penyedap (MSG), alkohol dan rokok. Perbanyak makan sayur dan buah, kecuali nangka, durian, nanas, acar (asam) karena makanan tersebut tidak baik untuk pencernaan.
  2. Melakukan aktifitas fisik secara rutin dan olahraga
  3. Menggunakan obat-obat chemoprevention seperti Aspirin dan golongan obat-obat anti-inflamasi nonsteroid

sumber : http://health.detik.com/read/2010/03/29/155050/1327898/763/buang-air-besar-tidak-normal-bisa-pertanda-kanker-usus-besar
READ MORE - Buang Air Besar Tidak Normal Bisa Pertanda Kanker Usus Besar

Makanan yang Bikin Rambut Sehat


Shampo setiap beberapa hari sekali, tidak lupa menggunakan conditioner sepertinya sudah merupakan langkah dasar untuk perawatan rambut. Namun, belum banyak yang tahu, untuk memaksimalkan kecantikan rambut, asupan sehari-hari pun penting untuk dijaga.

Rambut kita tumbuh sekitar 1/4 - 1/2 inci setiap bulannya. Dasar pertumbuhan rambut, kulit, dan kuku kita adalah dari nutrisi yang kita asup setiap harinya. Jika Anda mengkonsumsi makanan yang sehat, Anda akan menumbuhkan sel tubuh yang lebih kuat dan sehat di sekujur tubuh Anda, baik bagian dalam maupun luar.


Berikut adalah 8 jenis makanan yang bisa Anda andalkan untuk rambut yang lebih sehat.

Ikan Salmon

Ketika membicarakan makanan yang kaya akan kandungan yang baik untuk kecantikan, sulit untuk mengelak dari salmon. Ikan yang kaya akan asam lemak esensial omega-3 ini juga kaya akan protein, dan penuh vitamin B-12, serta zat besi. Asam lemak esensial omega-3 dibutuhkan agar kulit kepala tetap sehat. Kekurangan zat ini bisa membuat kulit kepala kering, dan membuat rambut terlihat kusam.


Sayuran Berdaun Hijau Pekat

Bayam dan brokoli kaya akan vitamin A dan C, yang dibutuhkan tubuh Anda untuk memproduksi sebum. Sebum, yakni zat minyak yang dikeluarkan oleh folikel rambut merupakan kondisioner alami yang diproduksi oleh tubuh. Tumbuhan berdaun hijau pekat juga menyediakan zat besi dan kalsium yang dibutuhkan tubuh. 


Kacang-kacangan

Kacang-kacangan, seperti polong dan sejenisnya memiliki protein yang baik untuk pertumbuhan rambut, juga kaya akan zat besi, zinc, dan biotin. Meski jarang terjadi, namun kekurangan biotin bisa menyebabkan rambut rapuh.  


Makanan dari Daging Unggas

Unggas, seperti ayam dan kalkun sangat kaya protein yang baik untuk rambut. Tanpa protein yang cukup, rambut akan mudah rapuh, bahkan kekurangan protein yang amat sangat bisa menyebabkan rambut kehilangan warna alaminya. 


Telur
Tak masalah dimasak dengan metode apa, baik itu orak-arik, digoreng, atau setengah matang, telur menyediakan kandungan protein yang amat baik. Telur juga kaya biotin dan vitamin B-12, yang merupakan nutrisi penting untuk kecantikan. 


Tiram

Tiram dikenal sebagai makanan afrodisiak, namun sebenarnya tiram juga kaya dan baik untuk kesehatan rambut. Kunci yang ada di dalam tiram adalah kandungan zinc, zat antioksidan yang amat kuat. Selain dari tiram, Anda juga bisa mendapatkan hasil yang sama dari daging sapi dan domba.


Produk Susu Rendah Lemak

Susu rendah lemak dan yogurt merupakan sumber yang baik untuk kalsium, dan mineral penting untuk pertumbuhan rambut. Produk susu juga mengandung kasein dan whey yang merupakan sumber protein berkualitas tinggi. 


Wortel

Sayuran yang satu ini sangat kaya akan vitamin A, yang dibutuhkan tubuh untuk kebaikan indera penglihatan, serta kesehatan kulit kepala. Kulit kepala yang sehat dibutuhkan untuk rambut yang sehat dan berkilau. Jadi, jangan lupa masukkan sayuran yang satu ini di menu makanan
Anda sehari-hari. 


sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3726066 
READ MORE - Makanan yang Bikin Rambut Sehat

Jumat, 26 Maret 2010

Tips Untuk Mata Sehat


Mencari kesembuhan bukan hanya lewat dokter dan medis, banyak pengobatan alternatif yang ditawarkan. Selain murah juga mudah, dan tentunya dengan keyakinan kepada Yang Maha Penyembuh. Berikut ini beberapa tips untuk Anda yang mempunyai masalah dengan mata. Silahkan dicoba, dengan keyakinan akan sembuh, insya Allah akan sembuh.

Outdoor Living
Sering-seringlah piknik atau refresing di alam terbuka dan luar ruangan, dan sangat disarankan untuk melihat pemandangan yang hijau-hijau

Sunning atau Berjemur (kalau bahasa Jawa nya, caring)

Berjemur di sinar matahari dengan mata tertutup dan mengarah ke matahari maksimal sampai jam 9 pagi. Ini rahasia orang jerman, terbukti mereka jarang memakai kaca mata.

Terapi Pijat
Pemijatan dilakukan mengikuti arah anak panah. Lama pemijatan 5 menit.

Pemijatan dilakukan dengan cara menekan-nekan bagian mata. Lama pemijatan 5 menit.

Pemijatan dilakukan dengan cara mengepalkan tangan, kemudian mengurut bagian mata sesuai anak  panah. Lama pemijatan 5 menit 








Vision Improvement Therapy Glasses


Begitu anda memakai kacamata ini dan melihat melalui lubang2 kecil yang ada, maka otot2 mata anda mulai bekerja dan menyesuaikan dengan keadaan sekitar, dan mata anda akan fokus secara otomatis. Jadi tanpa kacamata lensa pun anda dapat melihat dengan fokus dengan memakai kacamata ini.

Pada saat memakai kacamata ini, kemungkinan mata anda menjadi lelah dan ada kemungkinan anda menjadi pusing, terutama untuk pemakaian pertama. Itu wajar, karena otot2 mata anda yang selama ini tertidur (karena selalu menggunakan kacamata lensa)

Tersedia di FJB Kaskus. Silahkan dicari
 

Terapi Tetes Mata

“OTEM” ini, dan memang kandungannya ternyata selain madu, minyak habbatus sauda tapi juga tanaman kitolod.

Khasiat madu sudah tidak perlu dijabarkan lagi di sini. Nah Kitolod merupakan tanaman yang sudah sejak lama digunakan untuk mengatasi gangguan mata. Hal ini dapat dilihat dari kandungan kimia di dalamnya, semisal senyawa alkaloid yakni lobelin, lobelamin dan isotomin. Daunnya mengandung alkaloid, saponin, flavonoid, dan polifenol. Getah tanaman mengandung racun, tetapi bagian tanaman lain memiliki efek antiradang (antiflamasi), antikanker (antineoplasmik), menghilangkan nyeri dan menghentikan pendarahan. Harganya lumayan murah, cuma Rp 25000. Di internet bnyak kok gan yg jual, googling aja.

Terapi Air Zam-Zam
Dalam buku ” The Hidden Message in Water”, Dr. Masaru Emoto menguraikan bahwa air bersifat bisa merekam pesan, seperti pita magnetik atau compact disk. Semakin kuat konsentrasi pemberi pesan, semakin dalam pesan tercetak di air. Air bisa mentransfer pesan tadi melalui molekul air yang lain.

Temuan ini menjelaskan air putih yang didoakan bisa menyembuhkan si sakit. Dulu, hal ini kita anggap musrik, atau paling sedikit kita anggap sugesti, tetapi ternyata molekul air itu menangkap pesan doa kesembuhan, menyimpannya, lalu vibrasinya merambat kepada molekul air lain yang ada di tubuh si sakit. Tubuh manusia memang 75% terdiri dari air. Otak 74.5%, Darah 82% air. Tulang yang keras pun mengandung 22% air. Temuan ilmuwan Jepang ini membuktikan khasiat doa yang ditransfer melalui air memang nyata. Kalau soal khasiat air zam-zam, silahkan googling saja. Terapinya seperti ini, jadi air zam-zam nya kita doain menurut kepercayaan masing-masing. terus airnya diteteskan ke mata dan sisanya diminum. Air zam-zam bisa dibeli di toko oleh-oleh haji.

Bilbellry
Bilberrry sangat membantu kerja rhodopsin untuk mengoptimalkan penglihatan di malam hari. Selain itu juga berfungsi sebagai antioksidan dan melancarkan sirkulasi darah makro dan mikro terutama menuju mata. Mengoptimalkan fungsi retina agar dapat menangkap cahaya dengan baik dan menjaga keutuhan kornea mata. Membantu meningkatkan sirkulasi darah mikro, suplai oksigen dan nutrisi ke mata. Membantu memperbaiki sirkulasi darah. Konon ini rahasia pilot-pilot USA saat perang dunia ke 2 agar lebih cekatan dalam menembak musuh 

Jus Wortel
Selain kaya vitamin A yg baik untuk kesehatan mata, wortel juga mengandung Beta-karoten. Kalau menurut saya ini hanya sebagai penunjang, bukan sebagai penyembuh. Setidaknya minus mata kita bisa tidak bertambah.





sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3302359
READ MORE - Tips Untuk Mata Sehat

Kamis, 25 Maret 2010

Mandi Bisa Sembuhkan Penyakit



Ada penelitian tentang mandi, ternyata mandi tidak hanya membersikan tubuh dari kotoran dan menjauhkan stress, tetapi mandi juga dapat meningkatkan kekebalan tubuh, membantu kulit terhindar dari penyakit seperti eksema dan bahkan menyembuhkan masalah medis serius. Sebuah studi yang diterbitkan dalam New England Journal of Medicine menunjukkan bahwa penderita diabetes yang menghabiskan waktu 1/2 jam berendam dalam bak air hangat dapat menurunkan tingkat gula darah sekitar 13%. Penelitian terpisah di Jepang menunjukkan 10 menit berendam dalam air hangat dapat memperbaiki kesehatan jantung baik pria maupun wanita, membantu mereka mengatasi test olahraga lebih baik dan mengurangi rasa sakit.

Lalu, apa lagi manfaat mandi selain yang sudah disebutkan di atas? Berikut sedikit informasinya.
Mangeluarkan racun
Mandi air hangat dengan suhu 32-35 derajat celsius dapat membuka pori-pori yang membantu mengeluarkan toksin/racun, selain itu dapat menurunkan tingkat gula darah, menyembuhkan sakit otot dan membantu menjaga usus besar bekerja dengan baik. Waktu yang dianjurkan selama 10-20 menit.

Mengurangi stres
Mandi air dingin dengan suhu 12-18 derajat celsius dapat meredam ketegangan otot, tetapi perlu diperhatikan dengan mandi air dingin dapat mempersempit darah dan meningkatkan tingkat gula darah.

Menghilangkan eksema
Penyakit kulit tertentu seperti eksema atau ruam (peradangan di kulit yang terasa gatal) dengan menambahkan baking soda (sodium bicarbonate) kedalam bak mandi dapat membuat perbedaan besar. Sodium bicarbonate berfungsi sebagai antiseptik. Caranya: Gunakan air hangat kuku, tambahkan 1 pound baking soda dan aduk sampai rata. Anjuran untuk berendam selama 10-20 menit.

Mencegah infeksi
Infeksi yeast seperti sariawan dapat dibantu dengan menambahkan 3 atau 4 cuka apple (apple cider vinegar) ke dalam bak mandi, selain itu baik juga untuk mengeluarkan racun dari dalam tubuh karena cuka dapat menyeimbangkan kembali asam. Tambahkan pada air hangat dan berendam selama 15-20 menit.

Menyembuhkan flu dan sakit kepala
Merendam kaki dengan air hangat dapat membantu menyembuhkan flu dan sakit kepala serta menyegarkan kembali kaki yang lelah. Masukan air hangat ke dalam bak secukupnya, sampai menutupi kaki dan pergelangan kaki, tambahkan beberapa tetes minyak seperti lavender, peppermint atau lemon. Lakukan selama 10-20 menit, setelah selesai basuh dengan air dingin.

Mengurangi insomnia
Rendam kaki dengan air dingin sampai kaki terasa dingin, selain untuk mereka yang sulit tidur (insomnia) juga berguna untuk menghilangkan rasa letih pada kaki, menghentikan pendarahan pada hitung, flu dan sembelit.

Memperlancar sirkulasi darah
Bila Anda mengalami masalah pada sirkulasi darah, rendamlah kaki dengan air hangat selama 1-2 menit, kemudia rendam kembali kaki Anda dengan air dingin selama 30 menit. Cobalah lakukan selama 15 menit kemudian diselesaikan dengan air hangat.


sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3580170            
READ MORE - Mandi Bisa Sembuhkan Penyakit

Manfaat Jalan Kaki

Siapa bilang jalan kaki itu olah raga yang kecil manfaatnya. Berikut ini beberapa manfaat besar dari jalan kaki

Pertama-tama tentu menekan risiko serangan jantung. Kita tahu otot jantung membutuhkan aliran darah lebih deras (dari pembuluh koroner yang memberinya makan) agar bugar dan berfungsi normal memompakan darah tanpa henti. Untuk itu, otot jantung membutuhkan aliran darah yang lebih deras dan lancar. Berjalan kaki tergopoh-gopoh memperderas aliran darah ke dalam koroner jantung. Dengan demikian kecukupan oksigen otot jantung terpenuhi dan otot jantung terjaga untuk bisa tetap cukup berdegup. Bukan hanya itu. Kelenturan pembuluh darah arteri tubuh yang terlatih menguncup dan mengembang akan terbantu oleh mengejangnya otot-otot tubuh yang berada di sekitar dinding pembuluh darah sewaktu melakukan kegiatan berjalan kaki tergopoh-gopoh itu. Hasil akhirnya, tekanan darah cenderung menjadi lebih rendah, perlengketan antarsel darah yang bisa berakibat gumpalan bekuan darah penyumbat pembuluh juga akan berkurang. Lebih dari itu, kolesterol baik (HDL) yang bekerja sebagai spons penyerap kolesterol jahat (LDL) akan meningkat dengan berjalan kaki tergopoh-gopoh. Tidak banyak cara di luar obat yang dapat meningkatkan kadar HDL selain dengan bergerak badan. Berjalan kaki tergopoh-gopoh tercatat mampu menurunkan risiko serangan jantung menjadi tinggal separuhnya.


Kendati manfaat berjalan kaki tergopoh-gopoh terhadap stroke pengaruhnya belum senyata terhadap serangan jantung koroner, beberapa studi menunjukkan hasil yang menggembirakan. Tengok saja bukti alami nenek-moyang kita yang lebih banyak melakukan kegiatan berjalan kaki setiap hari, kasus stroke zaman dulu tidak sebanyak sekarang. Salah satu studi terhadap 70 ribu perawat (Harvard School of Public Health) yang dalam bekerja tercatat melakukan kegiatan berjalan kaki sebanyak 20 jam dalam seminggu, risiko mereka terserang stroke menurun duapertiga.

Ternyata dengan membiasakan berjalan kaki rutin, laju metabolisme tubuh ditingkatkan. Selain sejumlah kalori terbuang oleh aktivitas berjalan kaki, kelebihan kalori yang mungkin ada akan terbakar oleh meningkatnya metabolisme tubuh, sehingga kenaikan berat badan tidak terjadi.



Ya, selain berat badan dipertahankan stabil, mereka yang mulai kelebihan berat badan, bisa diturunkan dengan melakukan kegiatan berjalan kaki tergopoh-gopoh itu secara rutin. Kelebihan gajih di bawah kulit akan dibakar bila rajin melakukan kegiatan berjalan kaki cukup laju paling kurang satu jam. 


Ya, dengan membiasakan berjalan kaki melaju sekitar 6 km per jam, waktu tempuh sekitar 50 menit, ternyata dapat menunda atau mencegah berkembangnya diabetes Tipe 2, khususnya pada mereka yang bertubuh gemuk (National Institute of Diabetes and Gigesive & Kidney Diseases). Sebagaimana kita tahu bahwa kasus diabetes yang bisa diatasi tanpa perlu minum obat, bisa dilakukan dengan memilih gerak badan rutin berkala. Selama gula darah bisa terkontrol hanya dengan cara bergerak badan (brisk walking), obat tidak diperlukan. Itu berarti bahwa berjalan kaki tergopoh-gopoh sama manfaatnya dengan obat antidiabetes.


Betul. Dengan gerak badan dan berjalan kaki cepat, bukan saja otot-otot badan yang diperkokoh, melainkan tulang-belulang juga. Untuk metabolisme kalsium, bergerak badan diperlukan juga, selain butuh paparan cahaya matahari pagi. Tak cukup ekstra kalsium dan vitamin D saja untuk mencegah atau memperlambat proses osteoporosis. Tubuh juga membutuhkan gerak badan dan memerlukan waktu paling kurang 15 menit terpapar matahari pagi agar terbebas dari ancaman osteoporosis. Mereka yang melakukan gerak badan sejak muda, dan cukup mengonsumsi kalsium, sampai usia 70 tahun diperkirakan masih bisa terbebas dari ancaman pengeroposan tulang.


Lebih sepertiga orang usia lanjut di Amerika mengalami encok lutut (osteoarthiris). Dengan membiasakan diri berjalan kaki cepat atau memilih berjalan di dalam kolam renang, keluhan nyeri encok lutut bisa mereda. Untuk mereka yang mengidap encok lutut, kegiatan berjalan kaki perlu dilakukan berselang-seling, tidak setiap hari. Tujuannya untuk memberi kesempatan kepada sendi untuk memulihkan diri. Satu hal yang perlu diingat bagi pengidap encok tungkai atau kaki: jangan keliru memilih sepatu olahraga. Kita tahu, dengan semakin pertambahnya usia, ruang sendi semakin sempit, lapisan rawan sendi kian menipis, dan cairan ruang sendi sudah susut. Kondisi sendi yang sudah seperti itu perlu dijaga dan dilindungi agar tidak mengalami goncangan yang berat oleh beban bobot tubuh, terlebih pada yang gemuk. Bila bantalan (sol) sepatu olahraganya kurang empuk, sepatu gagal berperan sebagai peredam goncangan (shock absorber). Itu berarti sendi tetap mengalami beban goncangan berat selama berjalan, apalagi bila berlari atau melompat. Hal ini yang memperburuk kondisi sendi, lalu mencetuskan serangan nyeri sendi atau menimbulkan penyakit sendi pada mereka yang berisiko terkena gangguan sendi.

Munculnya nyeri sendi sehabis melakukan kegiatan berjalan kaki, bisa jadi lantaran keliru memilih jenis sepatu olahraga. Sepatu bermerek menentukan kualitas bantalannya, selain kesesuaian anatomi kaki.

Kebiasaan berjalan kaki tanpa alas kaki, bahkan di dalam rumah sekalipun, bisa memperburuk kondisi sendi-sendi tungkai dan kaki, akibat beban dan goncangan yang harus dipikul oleh sendi.


Ternyata bergerak badan dengan berjalan kaki cepat juga membantu pasien dengan status depresi. Berjalan kaki tergopoh-gopoh bisa menggantikan obat antidepresan yang harus diminum rutin. Studi ihwal terbebas dari depresi dengan berjalan kaki sudah dikerjakan lebih 10
tahun.



Kanker juga dapat dibatalkan muncul bila kita rajin berjalan kaki, setidaknya jenis kanker usus besar (colorectal carcinoma). Kita tahu, bergerak badan ikut melancarkan peristaltik usus, sehingga buang air besar lebih tertib. Kanker usus dicetuskan pula oleh tertahannya tinja lebih lama di saluran pencernaan. Studi lain juga menyebutkan peran berjalan kaki terhadap kemungkinan penurunan risiko terkena kanker payudara.


National Sleep Foundation menyebutkan bahwa berjalan cepat di sore hari akan membuat tidur lebih nyenyak. Para ahli mengatakan bahwa berjalan kaki akan meningkatkan hormon serotonin yang memebuat anda akan merasa lebih nyaman. Akan tetapi hindari berjalan kaki dua jam sebelum tidur.



sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3655286
READ MORE - Manfaat Jalan Kaki